Konferensi Dinas Sekretaris Desa/Kelurahan se Kecamatan Banyuurip, Rabu/8 Februari 2023 bertempat di Aula Kecamatan Banyuurip diikuti oleh 27 Sekretaris Desa/Kelurahan.
Disampaikan oleh Ibu Nurani Mulyaningsih S.IP., dari DP3APMD Bidang Administrasi Pemerintahan Desa Kabupaten Purworejo bahwa Sistem Informasi Desa dan Kelurahan Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa (Prodeskel Bina Pemdes) merupakan aplikasi berbasis web (online). Dengan adanya splikasi Prodeskel bina pemdes diharapkan menjadi media komunikasi antara Pusat dan Daerah dan sebagai alat pemantau perkembangan masalah sosial ekonomi desa dan kelurahan.
"Di tahun 2022 dari 469 desa se Kabupaten Purworejo baru 105 desa yang sudah update data lengkap di aplikasi prodeskel bina pemdes."- Nurani Mulyaningsih S.IP.
Harapan di tahun 2023 semua desa dan kelurahan mengisi dan update data di aplikasi prodeskel bina pemdes sehingga pusat akan lebih mudah memantau perkembangan bagi semua desa dan kelurahan.
Sumber: Sunarti